MEMBERIKAN PENDIDIKAN YANG BAIK UNTUK ANAK


Pendidikan anak memang suatu hal yang sangat penting. Pendidikan yang di dapat dari sekolah akan membantu anak untuk mengetahui teori pelajaran saja, namun yang terpenting adalah proses belajar yang terstruktur dan baik. Dengan pendidikan yang baik, di harapkan masa depan yang baik pula untuk anak. 

Pendidikan Anak Usia Dini atau biasa disebut dengan PAUD

Merupakan jenjang pendidikan yang paling awal. Pendidikan ini memang tidak wajib untuk diikuti semua anak, mengingat orang tua juga memiliki kemampuan penuh untuk melakukannya. Pada jenjang ini anak akan di diajarkan dan dibina untuk lebih siap dalam memasuki pendidikan umum. Biasanya pendidikan ini dilakukan oleh anak yang berusia sebelum 6 tahun.

Pendidikan Dasar

Pendidikan dasar merupakan pendidikan yang wajib diikuti oleh anak selama 9 tahun. Pada pendidikan ini merupakan awal dari pendidikan anak karena melatih seorang anak untuk membaca dengan baik, mengasah kemampuan berpikir dan berhitung mereka. Pendidikan dasar di bagi menjadi 3 tahap yaitu 6 tahun pertama di SD, 3 tahun berikutnya di SMP.

Pendidikan Menengah

Pendidikan menengah ini merupakan pendidikan lanjutan dari pendidikan dasar. Pendidikan menengah di lakukan selama 3 tahun. Dalam pendidikan ini juga mempersiapkan seorang anak untuk memiliki keterampilan tertentu untuk siap masuk ke dunia lapangan kerja.

Pendidikan Tinggi

Pendidikan ini merupakan lanjutan dari pendidikan menengah. Pendidikan ini bukan lagi di sebut sebagai sekolah melainkan perguruan tinggi.

Kunci Pendidikan Yang Baik

Sekolah memang sudah menyediakan berbagai materi untuk mendidik seorang anak sampai dewasa termasuk dalam proses perkembangannya. Namun tanggung jawab orang tua untuk mendidik anaknya juga merupakan faktor utama yang terpenting untuk mendidik seorang anak. Keterlibatan orang tua yang langsung terlibat dalam proses pendidikan anak di sekolah, maka prestasi anak tersebut juga akan meningkat. 

Berikut ini beberapa hal yang perlu dilakukan oleh orang tua untuk membuat anaknya berprestasi di sekolah.

  • Dukungan orang tua dengan memberikan perhatian pada anak dan menanamkan nilai dan tujuan pendidikan kepada anak

  • Kerja sama dengan guru. Maksudnya disini adalah orang tua perlu mengenal guru – guru di sekolah dan menjalin hubungan yang baik dengan mereka.

  • Sediakan waktu  untuk anak. Umumnya sepulang sekolah anak mengalami stres, nah di situlah peran orang tua terhadap anak sangat penting, misalnya dengan bertanya kegiatan apa saja yang di lakukan di sekolah dan masalah apa yang di hadapi anak di sekolah.

  • Mengawasi kegiatan belajar di rumah

  • Mengajari tentang tanggung jawab. Cobalah untuk memberikan anak pekerjaan rumah tangga yang rutin seperti membersihkan tempat tidur dan menempatkan barang – barang pada tempatnya

  • Disiplin

  • Kesehatan, Menjaga kesehatan anak juga merupakan hal penting untuk prestasi anak.

  • Menjadi teman yang baik untuk anak

Artikel Terkait

MEMBERIKAN PENDIDIKAN YANG BAIK UNTUK ANAK
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email